Berdasarkan data yang beredar, Cory menginap di hotel tersebut pada tanggal 6 Juli yang lalu dan berencana melakukan check-out pada Sabtu (13/7) tepat di hari saat ia ditemukan tewas. Petugas hotel yang bertugas menelefon ke kamarnya untuk memberitahukan jika sudah waktunya untuk check-out. Namun saat ditelfon, sama sekali tidak ada jawaban. Petugas hotel pun melakukan pengecekan dan menemukan Cory dalam kondisi tidak bernyawa lagi.
Petugas hotel langsung menelepon polisi setempat, Doug LePard. Setelah dilakukan olah TKP, polisi dan pihak rumah sakit belum dapat memastikan penyebab kematian aktor berusia 31 tahun tersebut.
Polisi mengatakan Cory terlihat bersama beberapa orang pada Jumat (12/7) malam. Rekaman kamera cctv sempat memperlihatkan Cory kembali ke kamar sendirian keesokan paginya. Polisi yakin tidak ada orang lain di TKP saat ia meninggal.
Spekulasi penyebabnya pun muncul salah satunya terkait ketergantungan Cory terhadap obat terlarang. Beberapa bulan lalu, Cory dikabarkan telah mendaftarkan diri secara sukarela ke sebuah panti rehabilitasi obat terlarang.
Turut berduka atas kehilangan aktor berbakat Hollywood ini. Semoga di kemudian hari, tidak ada kasus seperti ini lagi.
Đăng nhận xét